

Sebelum membahas mengenai 3 Metode Dalam Menejemen Waktu ini, sudahkan anda melihat 4 tips dalam menejemen waktu? 3 Metode dalam Menejemen waktu ini akan membantu anda memiliki banyak waktu saat jam kerja.
Mendapatkan waktu yang banyak ini merupakan tantangan yang harus anda taklukan.
3 metode ini dapat secara maksimal membantu anda. Jika anda benar-benar Disiplin melakukannya.
Bagaimanapun saat ini kemajuan teknologi maju menjadi lebih baik dan mampu menarik kita masuk kedalamnya. Fakta yang saat ini terjadi kita berkerja di tuntut untuk selalu terhubung dengan internet dan sosial media sudah menjadi bagian terbesar dalam kehidupan kita saat ini. Hal ini menyebabkan kita menjadi kebanjiran informasi.
Kita akan secara teratur mendapatkan notifikasi yang variatif. Sehingga membuat kita akan melihat notifikasi tersebut dan melupakan apa yang saat ini kita kerjakan.
Pertama-tama yang dapat anda lakukan adalah menjauhkan handphone anda, Jika anda ingin mempercepat produktifitas anda. Mengapa Handphone atau smartphone? Hal ini karena gangguan terbanyak berasal dari teknologi kecil dalam gengaman anda.
Ada kalanya handphone atau Smartphone menjadi hal yang sangat berguna namun perlu anda ketahui juga ada saatnya anda untuk tidak terlalu bergantung pada teknologi kecil ini. Anda bisa memulai dengan mengubah Airplane mode saat anda mengerjakan sesuatu, Jika perlu anda bisa mematikan handphone anda.
Semenjak browser website anda juga mampu menampilkan notifikasi, secara tidak sadar hal ini juga menjadi gangguan maka dari itu matikan semua notifikasi yang menurut anda sangat tidak penting. conatoh sosial media.
Anda pastinya sering mendengar mengenai hal ini. Dimana pun anda bekerja entah itu di kantor, pabrik atau minimarket sekalipun. Ya, Mamatikan segala gadget saat anda sedang fokus mengerjakan sesuatu adalah yang sangat penting.
Jika di postingan sebelumnya bagaimana menjadi produktif dan tidak sibuk? Ada hal yang menarik saat saya memperhatikan status dari Tim Ferris
Block out at least 60 minutes in the morning before checking email to work on your first most important/ unconfortable to-do -Tim Ferriss-
Cobalah untuk melakukan apa yang disarankan oleh Tim Ferriss, yaitu sisakan 60 minimal mengerjakan hal yang penting dan sangat mengganggu contoh adalah membalas atau membaca email dari client anda.
Terdengar mudah memang, namun ini bisa menjadi kekuatan ada dalam mengerjakan pekerjaan anda dan meningkatkan produktifitas anda. Anda dapat mulai dari memilah-milah isi email yang memungkinkan untuk anda balas dan email yang perlu untuk anda hapus. Coba hitung berapa waktu yang anda gunakan dalam membalas email-email yang penting dibanding jika anda tidak memilah-milah email anda?
Buatlah dalam waktu 1 jam tersebut untuk mengerjakan hal yang mengganggu, sebelum anda mengerjakan pekerjaan to-do list anda yang tidak boleh diganggu.
To-do list digunakan untuk untuk memastikan anda mengerjakan pekerjaan anda secara terorganisir, dan mudah diingat hingga selesai. Pernahakna anda menanyakan hal ini pada diri anda? Apa point memiliki to-do list?
Senarnya to-do list ini untuk membuat anda memecahkan Project besar menjadi kecil dan lebih mudah dikelola. Dengan andanya to-do list ini anda bisa memisahkan kembali mana yang sangat urgent untuk dikerjakan terlebih dahulu, atau bisa dikerjakan dalam kurun waktu tertentu,
Anda bisa menggunakan bantuan applikasi to-do list seperti trello untuk membantu anda menyelesaikan pekerjaan anda ini.
Untuk mendapatkan sisa waktu yang lebih dalam perkerjaan dimulai dari kebiasaan baik anda dalam mengerjakan sesuatu. Semakin awal anda mendisiplinkan diri melakukan 3 metode ini, Semakin cepat pula anda akan terbiasa bekerja dengan tepat waktu dan waktu yang anda buang secara sia-sia akan semakin berkurang.
Selamat mencoba dan Semoga berhasil. Jangan pernah sungkan untuk menceritakan keberhasilan anda mempraktekan 3 metode ini. 🙂
Share: